Gubernur NTB Resmi Membuka Muswil LDII NTB ke VII

Rab, 25 Agu 2021 02:00:14am 9 author Metro Dompu
IMG-20210825-WA0036_compress96

Mataram – metrodompu.com, Gubernur Nusa Tenggara Barat, Dr. H. Zulkifliemansyah pagi ini, Rabu (25/8/2021) membuka secara resmi pelaksanaan Musyawarah Wilayah (Muswil) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Provinsi Nusa Tenggara Barat.

Acara yang dihelat di Hotel Jayakarta Senggigi Lombok Barat, dihadiri pula Ketua Umum DPP LDII, Ir. H. Chriswanto Santoso, M.Sc, Bupati Lombok Barat, Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi NTB, Prof. Drs. H. Syaiful Muslim, M.Sc, Ketua DPW LDII NTB, Ir. Abdullah Karim, M.Si dan seluruh Ketua DPD LDII Kabupaten/ Kota se NTB.

Ketua DPW LDII NTB, Ir. Abdullah Karim, M.Si, dalam sambutannya sebuah organisasi hakikinya bagian perjuangan dan pengabdian, salah satunya pemberdayaan aktif membangun SDM. Di era Pandemi Covid-19 kita tetap saling rukun, bersatu dan saling membantu. Hari ini adalah konsolidasi tertinggi dengan melaksanakan Muswil VII LDII NTB, penghargaan yang setulus-tulusnya atas kesediaan Bapak Gubernur membuka secara resmi Muswil VII LDII NTB.

Ketua Umum DPP LDII NTB, Ir. H. Chriswanto Santoso, M.Sc menyampaikan, hari ini kita bisa melaksanakan konsolidasi organisasi sebagai syarat organisasi yang sehat, Muswil kita lakukan dengan Daring dan Luring. Selamat kepada Peserta Muswil yang bisa melaksanakan rapat konsolidasi. Karena ini adalah proses rutin sebuah organisasi 5 tahun sekali.

Chriswanto mempertegas, bahwa pandemi covid-19 adalah cobaan dan qodar dari Alloh SWT. Jangan saling menyalahkan, mari kita berdoa semoga Pandemi ini cepat berakhir. Semoga Allah SWT mencurahkan Rahmat dan hidayahnya kepada kita semua. Dengan tema Muswil “Kontribusi dan Kolaborasi LDII untuk NTB Gemilang” merupakan wujud keseriusan LDII dalam mendukung Program Pemerintah.

LDII punya 8 program, yakni bidang kebangsaan, bidang keagamaan, bidang pendidikan (dengan mendirikan pondok karakter), bidang kesehatan (mengembangka pengobatan alami), bidang pangan dan lingkungan hidup, bidang perekonomian (pengembangan ekonomi syariah), energi baru terbarukan (membangun pembangkit listrik tenaga Surya dan tenaga mikro hydro, bidang teknologi digital, jelas Chriswanto.

Di akhir sambutannya, Ketua Umum LDII mengingatkan warga LDII harus menjadi promotor dalam menerapkan Protokol Kesehatan.

Gubernur Nusa Tenggara Barat, Dr. H. Zulkieflimansyah, M.Sc dalam sambutannya, menyampaikan apresiasi kepada LDII NTB yang telah menggelar Muswil ke VII. Gubernur mengajak melalui Muswil ini agar tetap kompak dan solid, Muswil tidak perlu banyak program, yang penting kita bisa melaksanakan program itu dengan baik.

Mudah-mudahan Muswil ini kita bangun kebersamaan dan persatuan, pesan Gubernur. Gubernur NTB membuka resmi Muswil VII DPW LDII NTB ditandai dengan pemukulan Gong oleh Ketua Umum MUI NTB. Selanjutnya penyerahan cinderamata kepada Gubernur NTB oleh Ketua DPW LDII NTB. (*)

 

 

Baja Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed

EDC Grup dan RS Ksatria Airlangga serta RSUD Dompu Menggelar Operasi Mata Gratis

Jum, 6 Des 2024 02:33:50am

Dompu, metrodompu.com – Jelajah Terang Nusantara 2 EDC Group bersama Rumah Sakit Terapung Ksatria Airlangga bekerjasama dengan Rumah Sakit Umum...

Sejumlah Elemen Apresiasi PT. STM Dukung Hari Menanam Pohon di Dompu

Kam, 5 Des 2024 01:19:33pm

Dompu, metrodompu.com - Sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan,  PT. Sumbawa Timur Mining (STM) mendukung rangkaian peringatan Hari Menanam...

Disaksikan Jajaran Intelkam Polda NTB, DPD MIO Dompu Deklarasi Pilkada Damai 2024

Sel, 26 Nov 2024 11:18:03am

Deklarasi Pilkada Damai 2024, MIO Dompu Hadirkan Pemateri Direktorat Intelkam Polda NTB Dompu, metrodompu.com - DPD MIO (Media Independen Online)...

Momen HGN ke 79, Kepala SMKN 1 Kempo Beri Penghargaan kepada 10 Guru Berprestasi

Sen, 25 Nov 2024 07:25:50am

Dompu, metrodompu.com - Upacara Hari Guru Nasional (HGN) yang ke 79 dilaksanakan di lapangan sekolah SMKN 1 kempo pada Senin 25 November...

Sempat Ricuh dan Terpancing Emosi, Debat Pertama Cabup Cawabup Dompu, Sukses

Sen, 11 Nov 2024 10:54:10pm

Dompu, metrodompu.com - Di menit - menit awal Debat Publik Pertama Paslon Calon Bupati dan Wakil Bupati Dompu sempat terjadi kericuhan lantaran...

Merasa Dianiaya, Muna “Pangaha Balu” Laporkan Oknum SR, LL dan SF ke Unit PPA Polres Dompu

Rab, 23 Okt 2024 09:46:19pm

Dompu, metrodompu.com - Siapa yang tidak kenal dengan nama Muna Pangaha Balu. Wanita 49 tahun yang menetap di Lingkungan Seratalaka Kelurahan...

Yani Hartono Terpilih Sebagai Ketua Kwarcab Pramuka Dompu

Ming, 13 Okt 2024 03:13:42pm

Dompu, metrodompu.com - Musyawarah Cabang (Muscab) Pramuka Kabupaten Dompu yang digelar pada Minggu, 13 Oktober 2024 menelorkan kader sejati sebagai...

Tim Satresnarkoba Polres Dompu Tangkap Dua Terduga Kasus Narkoba Asal Desa Riwo

Jum, 11 Okt 2024 05:47:39am

Dompu, metrodompu.com - Tim Opsnal Satresnarkoba Polres Dompu berhasil meringkus 2 (dua) warga Desa Riwo masing-masing *R* dan *D* diduga sebagai...

Blusukan Paslon BBF – DJ Disambut Teriakan “Ganti Bupati” oleh Warga Dorebara dan Mbawi

Rab, 2 Okt 2024 11:06:16am

Dompu, metrodompu.com - Pasangan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Dompu, Bambang Firdaus, SE dan Syirajuddin, SH (BBF - DJ) blusukan di Desa...

Open Turnament Kejuaraan Catur Dandim Dompu Cup 1 Digelar

Sel, 1 Okt 2024 01:15:12am

Dompu, metrodompu.com - Dalam rangka memperingati hari ulang tahun TNI ke 79 tahun 2024 Kodim 1614/ Dompu menggelar open turnamen kejuaraan catur se...

Berita Terbaru

Kriminal

Pendidikan

Visitor