4 Regu SMAN 2 Woja Adu Sakti di Lomba Gerak Jalan Tepat Waktu

Rab, 23 Agu 2023 11:52:20am 178 author Metro Dompu
Screenshot_2023-08-23-19-34-49-24_6012fa4d4ddec268fc5c7112cbb265e7_1692790559564

Dompu – Metro Dompu, Lomba gerak jalan tepat waktu tingkat SMA/SMK/SLB se Kabupaten Dompu yang diselenggarakan oleh Cabang Dinas Dikbud Dompu pada Rabu, 23 Agustus 2023 tadi pagi menyisakan kesan semangat, bahagia dan adu kekuatan (sakti) serta kemampuan yang luar biasa.

Pasalnya, kegiatan lomba yang diikuti peserta dari guru putra, guru putri dan Dharma Wanita Persatuan (DWP) tersebut seolah saling adu kemampuan dan jati diri masing – masing sekolah.

Menampilkan seragam elegan, mulai dari topi, kaos, celana, rok hingga sepatu yang dikenakan peserta sejumlah 11 orang per regu menambah semangat dan nilai estetika serta kekompakan tim, termasuk didalamnya pengaturan formasi dan yel – yel kekhasan satuan pendidikan menambah semangat jati diri tim.
Tak ketinggalan tim dari SMA Negeri 2 Woja yang menerjunkan 4 regu untuk berlaga dalam lomba gerak jalan tepat waktu dengan jarak tempuh 4 kilometer tersebut.


Keempat regu yang teridiri dari 2 regu guru putri, 1 regu guru putra dan 1 regu ibu dharma wanita persatuan dengan kepedeannya mengobral yel – yel khasnya dan begitu optimis akan mampu menggeser kemampuan tim yang lain.
Tim guru putra SMA Negeri 2 Woja yang sengaja formasinya terdiri dari guru berusia tua dengan masa pensiun maksimal 5 tahun, namun meski dengan napas ngos – ngosan tapi formasi regunya tertata dengan rapi, tertib dan kompak.


“Saya bangga, saya bangga”, demikian kalimat yang terus terlontar dari mulut Adiansyah, S. Pd, selaku panglima SMA Negeri 2 Woja saat mendampingi dan menyaksikan kemampuan regu putra dan putri yang dilatihnya berhari – hari itu.
Adiansyah juga optimis SMA Negeri 2 Woja kedepannya mampu berkompetisi dengan sekolah yang lebih dulu maju di Kabupaten Dompu, baik dari sisi akademik maupun skill lainnya,

Untuk diketahui, 4 regu yang diterjunkan SMA Negeri 2 Woja diantaranya, Tim putra yang dikomandani, Sofyan, S. Pd, diberi julukan “Tua Keladi”, sedangkan Regu Putri 1 yang dikomandani, Cahya Chaerani, diberi nama “Anggun Single”, adapun regu putri 2 yang dipimpin Ery dijuluki “Ayu Girls” dan regu ibu Dharma Wanita yang dipimpin ibu Rahmawati, S. Pd, diberi nama “Aku Pendampingmu, Bukan Dia”. (MD01)

Baja Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed

PT. ABB Serahkan Dana CSR untuk Sarana Prasarana Desa Kiwu

Kam, 25 Jul 2024 02:08:13pm

Dompu, metrodompu.com - Pemerintah Desa Kiwu Kecamatan Kilo Kabupaten Dompu dan PT. Anugerah Berkah Berkelimpahan (ABB) melaksanakan rapat...

Hebat, RSUD Manggelewa Hadirkan Tim Visitasi Program PDGS

Jum, 19 Jul 2024 12:13:36pm

Dompu, metrodompu.com - Dalam rangka mewujudkan pelayanan yang lebih baik lagi, RSUD Manggelewa Kembali berbenah, Pada Kamis 18 Juli 2024, RSUD...

Pengumuman Sertipikat Tanah yang Hilang

Rab, 17 Jul 2024 10:06:25pm

PENGUMUMAN TELAH HILANG SEBUAH SERTIPIKAT TANAH : - ATAS NAMA  : IBRAHIM HM. SALEH - NOMOR : HM 254 - TGL. PEMBUKUAN : 30-01-1993 -...

Lagi, Tim Sat Narkoba Polres Dompu Ringkus Terduga Non TO ke 2

Sen, 15 Jul 2024 09:54:30am

Dompu, metrodompu.com - Tepat pada Minggu (14/7/2024) sekira pukul 15.15 Wita Anggota Tim Opsnal Sat Narkoba Polres Dompu berhasil meringkus Non TO...

Harlah ke-25, EK-LMND Dompu Laksanakan Diskusi Publik

Jum, 12 Jul 2024 03:16:17am

Dompu, metrodompu.com - Momentum perayaan hari lahir (Harlah)Liga Mahasiswa Nasional untuk Demokrasi (LMND) Kabupaten Dompu, menggelar kegiatan...

Tim Opsnal Sat Narkoba Polres Dompu Ringkus Pengedar Shabu di Manggelewa

Jum, 12 Jul 2024 01:17:17am

Dompu, metrodompu.com -Tim Opsnal Sat Narkoba Polres Dompu gerak cepat berhasil meringkus pengedar Narkotika diduga jenis Shabu netto sekitar 15 gram...

Berita Kehilangan Sertifikat Tanah

Jum, 28 Jun 2024 05:52:57am

BERITA KEHILANGAN TELAH HILANG SERTIFIKAT HAK MILIK NO. 134 ATAS NAMA : SYAFRIN KAMALUDIN ALAMAT : DESA BARA, KEC WOJA, KAB. DOMPU -  NTB....

Ketua MPR RI dan DPP LDII Sepakati Program Sekolah Virtual Kebangsaan

Kam, 27 Jun 2024 10:31:53pm

Jakarta, metrodompu.com - Ketua Umum DPP Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Ir KH Chriswanto Santoso MSc dan jajarannya beraudiensi dengan Ketua...

Kerap Mengatasnamakan Proyek Hu’u, PT. STM Imbau Masyarakat untuk Waspada

Rab, 26 Jun 2024 11:41:08pm

Jakarta, metrodompu.com - PT. Sumbawa Timur Mining (STM) kembali mengimbau masyarakat untuk selalu mewaspadai pihak-pihak yang...

10 Peserta Didik SMKN 1 Kempo Dilepas Magang ke Luar Negeri

Ming, 23 Jun 2024 11:13:24am

Dompu, metrodompu.com - Sebanyak 10 orang siswa dan siswi SMK Negeri 1 Kempo Kabupaten Dompu NTB akan magang di luar negeri. Pada Sabtu, 22 Juni...

Berita Terbaru

Kriminal

Pendidikan

Visitor