Screenshot_2021-11-09-06-09-39-23

Dompu – metrodompu.com, Pemblokiran Jalan dan Pengerusakan Mako Polsek Pajo oleh Keluarga tersangka kasus Foto Pornografi karena dijadikan status tersangka terhadap Ridwan oleh Sat Reskrim Polres Dompu.

Kapolsek Pajo, IPDA. Rusnadin melaporkann bahwa pada hari Senin tanggal 08 November 2021 Sekitar Pukul 17.40 wita sekitar 15 Orang yang dipimpin oleh sdr. GUNTUR yang merupakan Keluarga Tersangka an. RIDWAN (Tsk adegan foto Porno) yang yang telah distatuskan TSK oleh Sat Reskrim Polres Dompu pada tanggal 08 November 2021, akibat hal tersebut mereka mendatangi Rumah Sdr. FADIN yang beralamat di Dusun Ladore Desa Ranggo Kecamatan Pajo (Yang menyebarkan Foto Porno) dengan melakukan Pelemparan Kaca Rumah dan mengakibatkan kaca rumah tersebut Pecah”.

Selanjutnya pada pukul 18.00 wita Personil Polsek Pajo yang dipimpin langsung Kapolsek Pajo IPDA RUSNADIN didampingi oleh Kanit Intelkam, BRIPKA FAHRUDIANSYAH, S. Sos dan Bhabinkamtibmas Desa Woko BRIPKA MUNAWIR Menghalau Massa tersebut dan memberikan pemahaman agar tidak main hakim sendiri serta mengikuti proses hukum dan upaya hukum lainnya. Selain itu telah disampaikan juga agar pihak keluarga mengutus perwakilannya menghadap Kepolres Dompu untuk mendengarkan langsung Proses penyidikan dan menyampaikan keinginan pihak keluarga, dan atas penyampaian tersebut pihak keluarga TSK Ridwan membubarkan diri.

Namun tidak berhenti disitu, aksi mereka dilanjutkan pada pukul 18.16 wita dengan tiba-tiba pihak keluarga TSK An. Ridwan yang dipimpin oleh Sdr. GUNTUR Melakukan Pemblokiran jalan lintas Lakey tepatnya depan kantor Dikpora Pajo dengan mengerahkan jumlah massa 100 orang dan membakar ban serta kayu dengan tuntutan agar Sdr. RIDWAN dibebaskan dan Sdr. FADIN ditangkap.

Selanjutnya pada pukul 19.00 wita massa Aksi yang berjumlah 300 orang melakukan pemblokiran jalan didepan Polsek Pajo dengan membakar ban dan kayu serta melempar Polsek Pajo yang mengakibatkan kaca jendela Polsek Pajo pecah, atap genteng pecah dan massa melakukan penebangan pohon di Jalan Lintas Lakey Desa Temba Lae.

Dan pada pukul 19.45 wita, massa Aksi menuju rumah SUPRATMAN di Dusun Restu Desa Temba Lae dengan melakukan Pengerusakan rumah dengan cara melempar sehingga kaca pecah dan merusak mobil, atas hal tersebut Personil Polsek Pajo menghalau massa dan massa kembali di Depan Polsek Pajo.

Sesaat kemudian, Kasat Intelkam Polres Dompu IPTU MAKRUS, Sos, Kapolsek Woja IPDA ZAINAL ARIFIN,S. IP, Kapolsek Kota IPDA ARIFUDDIN tiba di Polsek Pajo selanjutnya dilakukan Komunikasi dengan Kades Temba Lae AMIR MAHMUD, S. Pd untuk perwakilan keluarga sdr. RIDWAN Ke Polres Dompu.  Sedangkan Kapolsek Dompu bersama Personil Polsek Dompu melakukan evakuasi terhadap Sdr. SURATMAN dan Keluarganya untuk ke Dompu.

Pada pukul 20.00 Kanit Intelkam Polsek Pajo BRIPKA FAHRUDIANSYAH, S. Sos memberikan Informasi kepada Kanit Intelkam Kota AIPTU HUSNI GUNAWAN untuk antisipasi reaksi dari masyarakat Desa O’o Kecamatan Dompu terkait pengerusakan rumah dan mobil sdr. SURATMAN.

Hingga pada malam sekitar pukul 21.00 wita  Kabag OPS Polres Dompu AKP. QURAIS, Kasat Sabhara Polres Dompu IPTU BALOK SUSWANTORO bersama 1 Pleton Pasukan Sat Sabhara, KBO Sat Reskrim Polres Dompu IPDA KURNIAWAN, dan 1 Peleton Sat Brimob Dompu tiba di Polsek Pajo Melakukan Negosiasi untuk bubar dan membuka Pemblokiran jalan.

Pada pukul 21.50 Wita Sdr. TSK RIDWAN yang didampingi Keluarganya tiba di Polsek Pajo dan karena sudah memastikan sdr. RIDWAN dibebaskan selanjutnya Massa membubarkan diri dan membuka pemblokiran jalan bersama Anggota Polsek Pajo, Polres Dompu, dan Sat Brimob selanjutnya Situasi Kondusif. (MD/Sumber : Humas Polres Dompu)

Baja Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed

Kisah Perjodohan BBF – DJ, dari Kontroversi Hingga Saling Memuji (Part 1)

Sel, 4 Feb 2025 10:37:54am

Oleh : Supriyadin Deor (Pemred Metro Dompu)  Pasti masyarakat penasaran tiba-tiba mencuatnya nama Paslon Bupati dan Wakil Bupati Dompu, BBF - DJ...

Tekan Kasus DBD, PKM Dobar dan Pemdes Nowa Berkolaborasi

Jum, 31 Jan 2025 02:53:34am

Dompu, metrodompu.com - Kejadian Luar Biasa (KLB) yang ditetapkan Pemerintah Kabupaten Dompu terhadap meningkatnya Kasus Demam Berdarah Dengue (DBD)...

Pemdes Nangamiro Terus Galakkan “Jumat Bersih”

Kam, 30 Jan 2025 03:24:17am

Pekat, metrodompu.com - Jajaran Pemerintah dan masyarakat Desa Nangamiro pada Jum'at lalu melaksanakan bersih - bersih dan gotong royong lingkungan...

Bupati Dompu Terpilih, BBF Rakor Perdana Bersama Wamen PKP

Sel, 21 Jan 2025 01:14:14pm

Mataram, metrodompu.com - Bupati Dompu Terpilih Bambang Firdaus. SE mengikuti Rapat koordinasi perdana mengenai desain Penataan Perumahan dan...

Kapolres Dompu Terima Kunjungan Audensi Pengurus LDII

Kam, 16 Jan 2025 03:29:40pm

Dompu, metrodompu.com - Suasana hangat dan penuh kekeluargaan terasa ketika Kapolres Dompu menerima silaturahim Petinggi LDII Kabupaten Dompu.di...

Kejari Dompu Apresiasi Sinergitas Intens Bersama LDII

Kam, 16 Jan 2025 10:29:10am

Dompu, metrodompu.com - Kasi Intel Kejaksaan Negeri Dompu, Joni Eko Waluyo, SH, menyampaikan apresiasi atas sinergitas dan komunitas yang intens...

Terima Kunjungan Pengurus LDII, Dandim 1614/Dompu Ajak Bangun Kemitraan

Kam, 16 Jan 2025 08:25:26am

Dompu, metrodompu.com - Pengurus DPD Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) kabupaten Dompu pada Kamis (16/1)  melaksanakan audensi dan silaturrohim...

Nyatakan Alarm Bahaya Narkoba, Ketua DPRD Dompu : Perangi dan Lawan

Sab, 4 Jan 2025 09:38:32pm

Dompu, metrodompu.com - Ketua DPRD kabupaten Dompu, Ir. Muttakun dengan getolnya ingin memberantas dan menghanguskan peredaran narkoba di wilayah...

BBF, Bupati Dompu Terpilih Tinjau Wilayah Terdampak Banjir

Kam, 26 Des 2024 06:41:13am

Dompu, metrodompu.com - Begitu besar perhatiannya terhadap masyarakat, terutama masyarakat yang terdampak bencana banjir beberapa hari terakhir,...

Fakta yang Terjadi Dibalik Seleksi ASN P3K

Sab, 21 Des 2024 10:34:10pm

Dompu, metrodompu.com - Pelaksanaan tes online untuk perekrutan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Kabupaten Dompu tahun 2024...

Berita Terbaru

Kriminal

Pendidikan

Visitor