Bupati Dompu Apresiasi Kinerja Sekda Agus Bukhari 8 Tahun Terakhir

Sel, 1 Sep 2020 01:35:05am 16 author Metro Dompu
IMG_20200901_092847_compress94
Dompu – metrodompu.com
H. Agus Bukhari, SH., M. Si telah memasuki masa pensiun sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) pada 31 Agustus 2020.
Jabatan terakhir yang diembannya adalah sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Dompu.
 
Acara perpisahan dengan mantan pejabat yang low profile ini dilaksanakan di halaman Gedung Paruga Parenta Nggahi Rawi Pahu Pemda Dompu. Hadir pada kesempatan tersebut para pimpinan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), para pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) beserta ratusan ASN lingkup Pemda Dompu.
 
Dalam sambutannya Agus Bukhari menyampaikan ucapan terima kasih yang tulus kepada Bupati Dompu, Drs. H. Bambang M. Yasin beserta seluruh pimpinan dan staf Pemda Dompu yang telah menyelenggarakan acara perpisahan dengan meriah tersebut.
 
“Terima kasih kepada bapak Bupati dan selamat ulang tahun yang ke 55,” ucapnya.
Selanjutnya Agus mengungkapkan riwayat pengabdiannya sebagai CPNS terhitung mulai 1 Januari 1990. Banyak suka dan duka yang telah dialaminya selama 30 tahun menjadi ASN. Ia menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada seluruh jajaran di Pemda Dompu dan jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah atas kerja sama yang baik selama dirinya menjalankan tugas dan tanggung jawab melayani rakyat dan membangun daerah Bumi Nggahi Rawi Pahu.
 
 
“Dari lubuk hati yang terdalam saya menyampaikan terima kasih dan penghargaan atas kerja sama yang terjalin dengan baik selama ini. Semoga Allah SWT meridhoi semua pengabdian kita dan semoga kita semua tetap sehat,” ujarnya sembari berharap seluruh pejabat dan ASN tetap menjaga loyalitas kepada pimpinan. 
 
 
Bupati Dompu Drs. H. Bambang M. Yasin dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada H. Agus Bukhari yang telah memegang peranan penting dalam pembangunan daerah. Apalagi selama bertugas sebagai Sekda Kabupaten Dompu selama 8 (delapan) tahun.
“Saya atas nama pribadi dan Pemda Dompu menyampaikan ucapan terima kasih kepada pak Sekda. Dompu bisa berubah seperti ini adalah juga karena Sekda. Beliau telah menunjukkan kinerja terbaiknya untuk Bumi Nggahi Rawi Pahu ,” ungkap HBY.
 
Mengenai siapa yang akan menjabat sebagai Sekda Dompu menggantikan Agus Bukhari, Bupati HBY belum mau mengumumkannya kepada publik.
 
“Sampai hari ini saya belum punya bayangan siapa yang akan menggantikan beliau. Dalam beberapa jam ke depan anda akan tau siapa yang akan menjadi Plt Sekretaris Daerah Kabupaten Dompu,” ujarnya pada Senin sore itu. 
 
Acara tersebut diakhiri dengan pemberian lencana penghargaan dan cendera mata dari Bupati Dompu beserta para pimpinan SKPD kepada H. Agus Bukhari yang memasuki masa purna tugas. (YIDP).

Baja Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed

Kisah Perjodohan BBF – DJ, dari Kontroversi Hingga Saling Memuji (Part 1)

Sel, 4 Feb 2025 10:37:54am

Oleh : Supriyadin Deor (Pemred Metro Dompu)  Pasti masyarakat penasaran tiba-tiba mencuatnya nama Paslon Bupati dan Wakil Bupati Dompu, BBF - DJ...

Tekan Kasus DBD, PKM Dobar dan Pemdes Nowa Berkolaborasi

Jum, 31 Jan 2025 02:53:34am

Dompu, metrodompu.com - Kejadian Luar Biasa (KLB) yang ditetapkan Pemerintah Kabupaten Dompu terhadap meningkatnya Kasus Demam Berdarah Dengue (DBD)...

Pemdes Nangamiro Terus Galakkan “Jumat Bersih”

Kam, 30 Jan 2025 03:24:17am

Pekat, metrodompu.com - Jajaran Pemerintah dan masyarakat Desa Nangamiro pada Jum'at lalu melaksanakan bersih - bersih dan gotong royong lingkungan...

Bupati Dompu Terpilih, BBF Rakor Perdana Bersama Wamen PKP

Sel, 21 Jan 2025 01:14:14pm

Mataram, metrodompu.com - Bupati Dompu Terpilih Bambang Firdaus. SE mengikuti Rapat koordinasi perdana mengenai desain Penataan Perumahan dan...

Kapolres Dompu Terima Kunjungan Audensi Pengurus LDII

Kam, 16 Jan 2025 03:29:40pm

Dompu, metrodompu.com - Suasana hangat dan penuh kekeluargaan terasa ketika Kapolres Dompu menerima silaturahim Petinggi LDII Kabupaten Dompu.di...

Kejari Dompu Apresiasi Sinergitas Intens Bersama LDII

Kam, 16 Jan 2025 10:29:10am

Dompu, metrodompu.com - Kasi Intel Kejaksaan Negeri Dompu, Joni Eko Waluyo, SH, menyampaikan apresiasi atas sinergitas dan komunitas yang intens...

Terima Kunjungan Pengurus LDII, Dandim 1614/Dompu Ajak Bangun Kemitraan

Kam, 16 Jan 2025 08:25:26am

Dompu, metrodompu.com - Pengurus DPD Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) kabupaten Dompu pada Kamis (16/1)  melaksanakan audensi dan silaturrohim...

Nyatakan Alarm Bahaya Narkoba, Ketua DPRD Dompu : Perangi dan Lawan

Sab, 4 Jan 2025 09:38:32pm

Dompu, metrodompu.com - Ketua DPRD kabupaten Dompu, Ir. Muttakun dengan getolnya ingin memberantas dan menghanguskan peredaran narkoba di wilayah...

BBF, Bupati Dompu Terpilih Tinjau Wilayah Terdampak Banjir

Kam, 26 Des 2024 06:41:13am

Dompu, metrodompu.com - Begitu besar perhatiannya terhadap masyarakat, terutama masyarakat yang terdampak bencana banjir beberapa hari terakhir,...

Fakta yang Terjadi Dibalik Seleksi ASN P3K

Sab, 21 Des 2024 10:34:10pm

Dompu, metrodompu.com - Pelaksanaan tes online untuk perekrutan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Kabupaten Dompu tahun 2024...

Berita Terbaru

Kriminal

Pendidikan

Visitor