Kapolres Dompu Sertijab Sejumlah Perwira

Sel, 2 Mei 2023 01:00:05am 238 author Metro Dompu
Screenshot_2023-05-02-08-54-33-20_6012fa4d4ddec268fc5c7112cbb265e71682988940173

Dompu – metrodompu.com. Kapolres Dompu, AKBP Iwan Hidayat, S.I.K., memimpin langsung jalannya upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) yang digelar di Lapangan Apel Mako Polres Dompu, Selasa (2/5/2023) sekira pukul 07.30 Wita.

Tampak hadir saat upacara, Wakapolres Dompu Kompol Abdi Mauluddin S. Sos, Kabag Ops Syamsul Rijal S.Sos, Kabag Sumda Kompol Burhanuddin, serta sejumlah PJU dan Perwira Polres Dompu.

Dalam arahannya, Kapolres meminta pada pejabat yang baru dilantik dapat bekerja dengan sebaik-baiknya sesuai dengan amanat yang dibebankan.

“Jabatan itu amanah, dan sifatnya sementara,” tutur Kapolres saat memaparkan arahannya.

Untuk itu diharapkan pada para pejabat yang baru dilantik dapat bekerja semaksimal dan seoptimal mungkin, serta mampu menghadirkan pelayanan yang baik sehingga dapat dipandang mulia oleh masyarakat.

Kapolres juga mengajak kepada seluruh personel Polres baik Polri maupun PNS Polri di lingkup Polres Dompu, agar senantiasa memberikan dukungan dan kerjasama kepada pejabat baru, sebagaimana yang telah ditunjukkan selama ini kepada pejabat lama.

“Rotasi dan mutasi ini adalah hal yang biasa di tubuh Polri, maka momentum ini diharapkan dapat memacu dan meningkatkan semangat, disiplin dan ethos kerja dalam pelaksanaan tugas serta memberikan pengabdian terbaik kepada masyarakat, bangsa dan negara secara profesional,” ujar Kapolres.

Kapolres menjelaskan, mutasi dan rotasi itu juga dimaksudkan untuk memberikan kesempatan pengalaman dan keluasan wawasan bagi pejabat yang bersangkutan, sebagai bekal pengembangan diri maupun jenjang karier berikutnya sesuai tujuan pembinaan personil.

Berikut sejumlah pejabat yang melaksanakan pelantikan sekaligus serah terima Jabatan yaitu

1. AKP Jailani dikukuhkan sebagai Kabaglog
2. Iptu Makrus S.Sos, jabatan lama Kasat Intelkam di kukuhkan dalam jabatan baru sebagai Kasat Binmas
3. Iptu Abdul Haris, Jabatan lama KBO Intelkam dikukuhkan dalam jabatan baru sebagai Kasat Intelkam
4. Iptu Zuharis SH, jabatan lama sebagai Kapolsek kempot, dikukuhkan dalam jabatan barunya sebagai Kasi Humas.
5. Ipda Marzuki, jabatan lama Kasi Humas dikukuhkan dalam jabatan barunya sebagai Kapolsek Kempo.
6. Ipda Muh. Sofyan S.Sos, jabatan lama Wakapolsek Pekat, jabatan baru Kapolsek Pekat
7. Iptu Syarifuddin SH, Jabatan lama Kanit Patroli Polairud, Jabatan baru Kasat Polairud Polres Dompu.

Pelaksanaan upacara pelantikan dan serah terima jabatan berlangsung hikmad, upacara berakhir sekira Pukul 08.30 Wita dengan aman dan kondusif. (MD01)

Baja Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed

PT. ABB Serahkan Dana CSR untuk Sarana Prasarana Desa Kiwu

Kam, 25 Jul 2024 02:08:13pm

Dompu, metrodompu.com - Pemerintah Desa Kiwu Kecamatan Kilo Kabupaten Dompu dan PT. Anugerah Berkah Berkelimpahan (ABB) melaksanakan rapat...

Hebat, RSUD Manggelewa Hadirkan Tim Visitasi Program PDGS

Jum, 19 Jul 2024 12:13:36pm

Dompu, metrodompu.com - Dalam rangka mewujudkan pelayanan yang lebih baik lagi, RSUD Manggelewa Kembali berbenah, Pada Kamis 18 Juli 2024, RSUD...

Pengumuman Sertipikat Tanah yang Hilang

Rab, 17 Jul 2024 10:06:25pm

PENGUMUMAN TELAH HILANG SEBUAH SERTIPIKAT TANAH : - ATAS NAMA  : IBRAHIM HM. SALEH - NOMOR : HM 254 - TGL. PEMBUKUAN : 30-01-1993 -...

Lagi, Tim Sat Narkoba Polres Dompu Ringkus Terduga Non TO ke 2

Sen, 15 Jul 2024 09:54:30am

Dompu, metrodompu.com - Tepat pada Minggu (14/7/2024) sekira pukul 15.15 Wita Anggota Tim Opsnal Sat Narkoba Polres Dompu berhasil meringkus Non TO...

Harlah ke-25, EK-LMND Dompu Laksanakan Diskusi Publik

Jum, 12 Jul 2024 03:16:17am

Dompu, metrodompu.com - Momentum perayaan hari lahir (Harlah)Liga Mahasiswa Nasional untuk Demokrasi (LMND) Kabupaten Dompu, menggelar kegiatan...

Tim Opsnal Sat Narkoba Polres Dompu Ringkus Pengedar Shabu di Manggelewa

Jum, 12 Jul 2024 01:17:17am

Dompu, metrodompu.com -Tim Opsnal Sat Narkoba Polres Dompu gerak cepat berhasil meringkus pengedar Narkotika diduga jenis Shabu netto sekitar 15 gram...

Berita Kehilangan Sertifikat Tanah

Jum, 28 Jun 2024 05:52:57am

BERITA KEHILANGAN TELAH HILANG SERTIFIKAT HAK MILIK NO. 134 ATAS NAMA : SYAFRIN KAMALUDIN ALAMAT : DESA BARA, KEC WOJA, KAB. DOMPU -  NTB....

Ketua MPR RI dan DPP LDII Sepakati Program Sekolah Virtual Kebangsaan

Kam, 27 Jun 2024 10:31:53pm

Jakarta, metrodompu.com - Ketua Umum DPP Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Ir KH Chriswanto Santoso MSc dan jajarannya beraudiensi dengan Ketua...

Kerap Mengatasnamakan Proyek Hu’u, PT. STM Imbau Masyarakat untuk Waspada

Rab, 26 Jun 2024 11:41:08pm

Jakarta, metrodompu.com - PT. Sumbawa Timur Mining (STM) kembali mengimbau masyarakat untuk selalu mewaspadai pihak-pihak yang...

10 Peserta Didik SMKN 1 Kempo Dilepas Magang ke Luar Negeri

Ming, 23 Jun 2024 11:13:24am

Dompu, metrodompu.com - Sebanyak 10 orang siswa dan siswi SMK Negeri 1 Kempo Kabupaten Dompu NTB akan magang di luar negeri. Pada Sabtu, 22 Juni...

Berita Terbaru

Kriminal

Pendidikan

Visitor