Turnamen Voli “Dandim Cup 2023” Resmi Dibuka

Rab, 27 Sep 2023 10:55:47am 218 author Metro Dompu
Screenshot_2023-09-27-18-51-38-72_6012fa4d4ddec268fc5c7112cbb265e7_1695811955070

Dompu – metrodompu.com, Turnamen bola voli “Dandim Cup 2023” resmi dibuka. Kejuaraan yang berlangsung di Lapangan Makodim 1614/Dompu tersebut dibuka oleh Dandim Letkol Kav Riyan Oktiya Virajati, S.T., M.M pada Selasa sore (26/9/2023).

Hadir dalam acara pembukaan tersebut, Bupati Dompu H. Kader Jaelani, Kapolres Dompu AKBP Zulkarnain S.IK, Ketua PBVSI Dompu Saiful Amir SH. M. Kn, Kasi Intel Kejari Dompu Joni Waluyo, SH, Kadis LH Dompu Jufri ST. M. Si, Ketua Harian KONI Dompu Drs. H. Arifuddin, Wakil Ketua KONI Bidang Binpres Iwan Ermansyah, M. Pd, Ketua PKK Dompu Hj. Lilis Suryani.
Ketua Persit Kartika Chandra Kirana cabang XXVIII Anindita Riyan, M. Si, Lurah Dorotangga Khaerul Ansyah, SE serta pejabat dan tokoh pemuda lainnya.

Dandim dalam sambutannya bahwa kejuaraan ini merupakan rangkaian dari Peringatan HUT TNI ke 79 tahun 2023 dengan tema “TNI Patriot NKRI, Pengawal Demokrasi untuk Indonesia Maju”.

Dandim mengemukakan turnamen ini akan sangat menarik karena diikuti oleh tim-tim hebat Kabupaten Dompu. Karena iti, Dandim berharap agar semua tim menampilkan permainan terbaiknya.

“Tunjukkan kemampuan kalian dengan maksimal dengan tetap menjunjung tinggi sifat kompetitif dan sportivitas. Saya yakin itu yang paling yang paling utama menang kalah nomor 2,” ujarnya.

Yang lebih penting lagi, Dandim menekankan tentang nilai silaturahmi, di samping peningkatan kualitas para atlet.

“Kalian bisa bertemu di sini menjadi ajang untuk bersilaturahmi dan meningkatkan kualitas kalian sebagai para atlet,” ucap Dandim seraya menyampaikan ucapan selamat bertanding.

“Selamat bertanding tunjukkan yang terbaik. Saya berharap dan tentunya kita semua berharap bahwa kemajuan dunia voli di Kabupaten Dompu akan semakin baik dengan adanya turnamen ini. Saya yakin dan percaya itu. Paling terahir kepada para atlet saya ucapkan selamat bertanding semoga sukses dan tetap semangat,” pungkasnya.

Usai pembukaan dilanjutkan pertandingan tim voli putri antara Desa Dorebara vs Desa Matua di bawah pimpinan Wasit utama Ardiansyah dan wasit kedua Muslimin, S.Pd.

Pertandingan ini dimenangkan oleh Tim Voli Putri Desa Matua dengan skor 3-0.

Pertandingan selanjutnya Tim putra antara kesebelasan Desa Wawonduru vs Kelurahan Simpasai dan dimenangkan oleh Tim Simpasai. (MD).

Baja Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed

BLUD RSUD Dompu Mengucapkan Selamat Hari Jadi Dompu ke 209

Ming, 21 Apr 2024 12:12:58pm

Keluarga Besar BLUD RSUD Dompu Mengucapkan : Selamat Hari Jadi Dompu Ke 209 11 April 1815 - 11 April 2024 Semoga Dompu Tetap...

Tersandung Narkoba, Seorang Pegawai Honorer Diciduk Tim Opsnal Polres Dompu

Sab, 20 Apr 2024 12:39:16am

Dompu, metrodompu.com - Seorang pegawai honorer di Dompu inisial EN tersandung kasus kepemilikan barang haram Narkotika jenis shabu. Terduga di ciduk...

Kepala Dinas Sosial Mengucapkan Selamat HUT Dompu ke 209

Kam, 18 Apr 2024 11:37:14am

  Keluarga Besar Dinas Sosial Kabupaten Dompu Mengucapkan : Selamat Hari Jadi Dompu Ke 209 11 April 1815 - 11 April 2024   Kepala...

Kuasai Shabu, Pria asal Baka Jaya Diringkus Tim Opsnal Polres Dompu

Rab, 17 Apr 2024 02:45:14am

Dompu, metrodompu.com - Seorang pria berinisial JLK warga Dusun Woro Desa Bakajaya Kecamatan Woja tak berkutik di ciduk tim opsnal Satresnarkoba...

Kapolres Dompu Ungkap Sejumlah Kasus Miras Hasil Operasi Pekat Rinjani

Sab, 6 Apr 2024 11:05:34am

Dompu, metrodompu.com - Kapolres Dompu AKBP Zulkarnain SIK didampingi Kasat Narkoba Iptu Muhamad Sofyan S.Sos dan Kasat Reskrim AKP Ramli SH...

Peringati Nuzulul Qur’an, SMKN 1 Kempo Bukber dan Berbagi Takjil

Kam, 4 Apr 2024 04:28:21am

Dompu, metrodompu.com - Keluarga Besar SMKN 1 Kempo memperingati Nuzulul Qur'an yg dirangkaikan dengan Kegiatan Buka Puasa bersama (BUKBER) serta...

Direktur RSUD Manggelewa Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 H

Sel, 2 Apr 2024 04:04:50am

    Keluarga Besar Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Manggelewa Mengucapkan : Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1445 H/2024...

Marak Kecurangan Penjualan BBM, Polres Dompu Pantau SPBU

Ming, 31 Mar 2024 08:16:25am

Dompu, metrodompu.com - Seiring kerap terjadinya tindak pidana kecurangan dalam penjualan BBM di SPBU yang terjadi di beberapa tempat di Indonesia...

Jaga Kamtibmas Saat Warga Taraweh, Personel Gabungan Polres Dompu Diterjunkan

Sel, 26 Mar 2024 01:02:33pm

Dompu, metrodompu.com - Untuk memastikan situasi Keamanan dan Ketertiban saat warga (umat islam) aman dan kondusif saat pelaksanaan Shalat Taraweh,...

Terduga Pelaku Penganiayaan Warga Desa O’ o Diamankan Polisi

Sel, 26 Mar 2024 11:17:20am

Dompu, metrodompu.com - Tim Puna Polres Dompu Senin (25/3/2024) sekira pukul 00.26 Wita dini hari, mengamankan terduga pelaku Penganiayaan inisial MJ...

Berita Terbaru

Kriminal

Pendidikan

SMKN 1 Kempo Gelar Safari Ramadhan 1445 H

Ming, 17 Mar 2024 04:01:26am

Visitor